Cryptomedia.id – Program Referral ZKX menawarkan peluang menarik bagi pengguna untuk berkontribusi pada pertumbuhan ZKX, dan mengundang pengguna lain untuk mendapatkan penghasilan dalam USDC. Meskipun sebagian besar program referral pada platform DeFi itu serupa, ZKX membuat inovasi dengan memperkenalkan Monthly Pot atau hadiah bulanan bersamaan dengan program referral.
Program Referral dan Monthly Pot ZKX
Dalam mengikuti program yang diluncurkan ZKX, terdapat dua cara yakni dengan Referral dan Monthly Pot, berikut adalah penjelasan keduanya:
Program Referral
Di Program Referral ZKX, terdapat istilah kickback yakni penghasilan yang dihitung setelah menerapkan diskon dan menyesuaikan penghasilan biaya perdagangan per referral. Persentase kickback yang diterima berasal dari biaya yang dihasilkan oleh volume perdagangan kumulatif dari semua orang yang menjadi referral. Penghasilan kemudian dihitung pada akhir setiap bulan dan secara otomatis akan dikreditkan langsung ke akun ZKX pengguna. Untuk perhitungan perolehan kickback bisa ditemukan disini.
Pengguna dapat memantau penghasilan melalui dashboard referral ZKX. Dengan fitur pelacakan real time, pengguna dapat memantau volume referral menggunakan dashboard “Statistik”. Di sini, pengguna dapat melihat rincian pembayaran, jumlah referral, volume perdagangan, bagian biaya, dan diskon biaya.
Selain itu, pengguna memiliki fleksibilitas untuk melihat data dari bulan saat ini, bulan sebelumnya, atau menentukan periode kustom sesuai kebutuhan pengguna. Tak hanya itu, dengan Papan Peringkat Langsung, pengguna dapat melacak posisi dan kinerja saat ini. Semua pembayaran referral secara otomatis dikreditkan ke akun ZKX pengguna.
Baca juga ZKX Meluncurkan OG Trade: Perpetual Swap Exchange yang Digamifikasi di Starknet
Monthly Pot
Tiga posisi teratas di papan peringkat referral akan mendapatkan akses ke Monthly Pot atau hadiah bulanan yang menarik. Setiap akhir bulan, tiga posisi teratas di papan peringkat akan mendapatkan penghasilan tambahan dalam bentuk USDC, dengan pemenang masing-masing mendapatkan US$5.000, US$2.500, dan US$1.250.
Cara kerjanya cukup sederhana, papan peringkat mengurutkan referral berdasarkan volume kumulatif yang dihasilkan selama sebulan, dari yang tertinggi hingga terendah. Penghasilan kemudian didistribusikan berdasarkan total volume perdagangan yang dihasilkan oleh referee selama sebulan. Dengan demikian, kinerja keseluruhan pengguna akan menjadi penentu utama apakah pengguna berhasil masuk ke tiga besar papan peringkat untuk mendapatkan Monthly Pot.